S iapa sih orang di dunia ini yang maunya sengsara aja? Saya rasa tidak ada, meskipun kesengsaraan atau kesialan itu tidak dapat kita hindari dalam hidup. Seperti yang Albus Dumbledore bilang dalam film Harry Potter; "This pain is part of being human … the fact that you can feel pain like this is your greatest strength." Kesengsaraan adalah bagian dari hidup manusia, kesengsaraan tersebutlah yang membuat manusia justru menjadi kuat. Betul memang… Tapi terlepas dari kesengsaraan atau kesialan ataupun penderitaan atau apalah namanya yang membuat kita kuat dalam menjalani hidup, tentu merasakan penderitaan hingga berlarut-larut sedih sangat ingin kita hindari. Yang kebanyakan dari kita inginkan dalam hidup adalah merasa bahagia, ataupun menjadi kebahagiaan itu sendiri. Setuju gak?? Well, saya ada tips nih untuk sedikit endure the feeling of pain and be happy. Tipsnya sangat sederhana yang bisa membuat kita merasa senang, dan bisa kita lakukan sehari-hari. Oya, tips ini saya dapa...